Menitipkan Anak ?



Untuk kita yang telah memiliki anak kadang bingung saat cuti kerja telah habis dan seorang istri serta ibu dari anak kita harus masuk kerja, harus dititipkan kemana anak kita yang masih bayi?
Ke orang tua merupakan hal yang paling aman dan nyaman, tetapi apakah kita tega menitipkan ke mereka dengan kondisi orang tua kita yang telah tua renta?
Orang tua pasti tidak akan menolak dititipkan cucunya tetapi apakah tidak dibantu dengan seorang pengasuh agar mereka tidak terlalu capek?
saat kita kecil mereka merawat, membesarkan diri kita. Sekarang setelah kita dewasa dan telah punya anak apakah kita tega membuat mereka capek lagi seperti waktu saat kita kecil, karena merawat anak bukan pekerjaan yang mudah dan tidak melelahkan, merawat anak merupakan pekerjaan yang mulia dan sangat melelahkan, jika tak percaya rawat anak selama satu hari diri kita dan anak, bagaiamana rasanya ?
sebuah persoalan timbul apakah kita mau membayar pengasuh untuk membantu orang tua kita merawat anak kita yang seharusnya merupakan tanggung jawab kita, mau pilih berhenti kerja tidak mungkin apakah juga tak mau juga membayar pengasuh untuk membantu ibu dan bapak kita merawat cucunya ?
Dahulu saat kita kecil mereka telah merawat diri kita sehingga dewasa, setelah kita dewasa dan belum dapat memberikan apa-apa untuk kebahagiaan orang tua kita malah memberikan pekerjaan untuk mereka, malah kadang ada yang tak memberi uang jajan untuk anak kita karena pasti diberikan oleh kakek dan neneknya, begitukah cara kita membalas kebaikan orang tua kita ?
mari kita renungkan...

Komentar

Postingan Populer