Cinta

Cinta berjuta rasanya, membuat kita bahagia dan kadang buat kita bengong-begong sendiri, senyum-senyum sendiri saat kita jatuh cinta. di pikiran dan jiwa kita hanya dia..dan dia lagi..uhh..indahnya...

Begitu banyak cerita bahagia bersama orang yang kita cintai, rasa bahagia yang seakan tak ingin ditinggalkan dirinya membuat kita selalu berfikir tentang dirinya, semua pendapat yang tak bagus seakan tak pernah kita dengarkan. Kadang kita memperjuangkan pasangan kita dari orang tua yang telah membesarkan diri kita, membantah mereka, tetapi apakah baik hal tersebut ?.

Cinta sering membuat kita buta, sebuah kebenaran kadang kita abaikan karena pengaruh cinta, seakan dirinya adalah segala-galanya. Dia tak telpon atau sms kita akan resah dan gelisah, kita telpon berkali-kali tak terjawab seakan membuat kita panik dan galau. Tetapi bagaimana dengan nasib ibu atau bapak kita yang telah membesarkan diri kita dengan tulus apakah kita sering menelpon atau sms mereka atau malah malas membalas sms mereka?, saat kita kecil ibu dan bapak begitu sayang sama diri kita sampai mereka tak rela jika diri kita terjatuh dan langsung  menghampiri diri kita tetapi saat mereka membutuhkan diri kita seakan kita tak punya waktu untuk mereka, kita jarang sekali bertanya kabar ataupun seakan orang tua tak menjadi prioritas dalam hidup kita, bener  ga? 

mari kita renungkan bersama...




Komentar

Postingan Populer